Jumat, 08 Juli 2016

Instalasi Recuva dan Cara Penggunaan Agar Optimal

Selamat jumpa lagi dengan Warmed gan.
Untuk kali ini, Warmed akan mengulas tentang sebuah tool yang ampuh untuk mengembalikan data, ini berdasarkan pengalaman Warmed sendiri. Data yang dapat dikembalikan pun bisa bermacam-macam, mulai dari gambar, suara, video maupun file-file dokumen dan lain sebagainya. Namun sayang ada 1 kelemahan dalam tool ini, data yang bisa dikembalikan harus belum pernah tertimpa file lain, jika sudah tertimpa file lain, maka akan sulit untuk mengembalikan secara utuh. Nama tool-nya yaitu Recuva.
Recuva merupakan tool yang disediakan gratis dari Piriform. Untuk file-nya silakan download disini bagi yang belum punya, tapi kalau sudah punya, langsung saja bagaimana caranya agar Recuva bisa sangat bermanfaat bagi kita. ^_^
Berikut cara-caranya :


  1. Setelah download, ekstrak, kemudian jalankan file Recuva.exe (bagi yang sudah punya lewati bagian ini).
  2. Setelah terinstal, jalankan Recuva, masukkan flashdisk, kartu memori atau media penyimpanan lain yang terformat maupun terhapus secara tak sengaja.
  3. Kemudian lakukan langkah-langkah seperti dalam gambar.

  4. Memilih Jenis File
    Pilih file yang ingin dikembalikan, bisa file gambar, file musik, file dokumen, file video, file kompresan, file e-mail atau semua file yang ada di flashdisk / kartu memori / media penyimpanan lainnya, kemudian klik selanjutnya.

    Memilih Lokasi File
    Pada saat memilih lokasi file yang terhapus, pastikan lokasinya benar, jika pilihan pertama terpilih maka akan memindai semua media penyimpanan termasuk pada harddisk, tentunya akan memakan waktu sangat lama. Pilihan kedua untuk kartu memori. Pilihan ketiga di My Document. Pilihan keempat pada tempat sampah (Recycle Bin). Pilihan kelima pada lokasi yang dipilih, bisa di drive C:\, D:\, E:\ dst atau pada folder. Dan pilihan terakhir bisa mengembalikan file dari CD/DVD RW yang terhapus, kemudian klik selanjutnya.

    Memulai Pemindaian
    Setelah semua selesai, Recuva siap dijalankan. Jika ingin pemindaian lebih maksimal centang Aktifkan Pemindaian Mendalam agar banyak file yang hilang dapat ditemukan, namun prosesnya akan memakan waktu lebih lama. Jika sudah yakin klik tombol Mulai.

    Proses Pemindaian
    Akan muncul jendela pop-up proses pemindaian. Pada gambar di atas ada 3 tahapan proses karena Pemindaian Mendalam Tidak diaktifkan, jika diaktifkan akan terdapat 4 tahapan proses. Proses akan berhenti pada saat tombol Batal dipencet. Lama proses pemindaian beranding lurus dengan besarnya ruang penyimpanan.

    Hasil Pemindaian
    Setelah proses pemindaian selesai, tahap selanjutnya adalah menampilkan hasil pemindaian. Hasil dari pemindaian akan bervariasi, tergantung dari kondisi file, yang ditandai dengan lingkaran dengan warna hijau berarti kondisi file sangat bagus dan tidak cacat, warna kuning berarti file mungkin ada cacat atau kondisinya kurang bagus, sedangkan warna merah berarti kondisi file kemungkinan buruk atau sudah rusak. Jika sudah yakin memilih file yang ingin dikembalikan klik tombol Pulihkan. Jika ingin melihat kondisi file secara langsung klik tombol Ganti ke mode lanjutan.

    Memulihkan File Hasil Pindaian
    Pada mode lanjutan, untuk melihat pratinjau file, pilih file yang diinginkan. Layar Pratinjau akan menampilkan hasil dari file yang dipilih. Mode lanjutan ini untuk memastikan file yang ingin kita kembalikan adalah benar yang diinginkan. Saat tombol Pulihkan dipencet nanti akan keluar pertanyaan untuk penempatan file yang dipulihkan. Gunakan media lain selain media yang ingin dipulihkan sebagai tempat pemulihan/back up.

  5. Kemudian Selesai. File agan berhasil di kembalikan.
NB : Recuva juga bisa digunakan untuk menghapus file secara aman dengan berbagai macam tingkat metode penghapusan. Untuk keterangan lebih lanjut dibahas lain waktu ya... ^_^

Sumber : Pengalaman Warmed
Sumber Gambar : Dokumen Warmed

Tidak ada komentar:

Posting Komentar