Senin, 26 November 2012

Mengobati Komputer Yang Terkena Virus

Virus
Virus merupakan musuh nomor satu untuk semua sistem operasi komputer. Hampir tidak ada sistem operasi komputer yang benar-benar kebal terhadap virus. Namun sebenarnya, hal tersebut tergantung dari pengguna komputer itu sendiri yang sering menggunakannya.

Pada dasarnya, virus tidak akan bisa masuk ke dalam sistem operasi komputer kita apabila kita tidak membawanya. Nah, bagaimana virus atau program jahat lainnya bisa masuk ke komputer kita?
  1. Bisa jadi komputer akan terinfeksi jika kita sering online dan membuka situs-situs palsu atau situs gak jelas untuk menjebak kita.
  2. Dari komputer lain yang terinfeksi melalui flashdisk atau media penyimpanan lain tanpa kita scan terlebih dulu.
  3. Dari software yang dimanipulasi seolah software tersebut asli, dan lain sebagainya.
Sekarang, bagaimana kalau komputer kita sudah terkena virus?
Yang pasti kita akan jengkel, karena biasanya kerjaan lancar menjadi lambat. Biasanya virus akan memblok antivirus apapun yang akan dipasang untuk
menangkalnya, kalaupun bisa terinstal maka biasanya antivirus akan mengkarantina semua program atau data yang sudah terinfeksi. Ujung-ujungnya tetap harus memperbaiki atau menginstal kembali program atau data yang sudah dikarantina.

Bagaimana agar data aman dan program tetap bisa "diselamatkan" dari karantina dan "diobati" hingga sembuh?
Sebelum buru-buru menginstal antivirus, ada baiknya obati dulu komputer agan dengan Dr.Web CureIt!. Mudah sekali penggunaannya, hanya lamanya waktu pengobatan tergantung besar data yang disimpan di harddisk agan.

  • Pertama silakan download programnya disini.
  • Kemudian klik ganda pada file .exe.
  • Tunggu hingga proses instalasi selesai.
  • Biarkan saja program berjalan, secara otomatis program akan membekukan semua aplikasi yang berjalan di balik layar (versi Win XP) .
  • Lanjutkan klik start, abaikan / tutup menu selanjutnya.
  • Jika ada pemberitahuan mengenai aplikasi yang terinfeksi, klik yes to all.
  • Setelah selesai pengobatan tahap pertama agan bisa langsung ke mode penuh, untuk memperbaiki semua file yang terinfeksi, kecuali file virus akan langsung dihapus.
  • Selesai, komputer agan sudah sembuh, untuk penangkalnya lagi cari antivirus yang selalu update. Saya menyarankan Kaspersky disamping bisa membunuh virus, juga bisa menyembuhkan file yang baru terinfeksi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar