Senin, 31 Agustus 2015

Bagaimana Cara Men-Charge Baterai Laptop Untuk Pertama Kali Agar Optimal

image by VIKTOR HANACEK from picjumbo.com
Gara-gara baterai laptop Warmed bisa dikatakan sudah hampir "mati", Warmed mencari tahu bagaimana untuk "menyembuhkannya", apakah masih bisa terselamatkan?. Dan ternyata dari berbagai forum, terutama forum luar negeri. Permasalahan baterai laptop yang cepat terkuras habis tidak ada yang bisa mengatasi, kecuali "dilembiru" alias dilempar beli yang baru. (Siap-siap cari dana nih ... ).

Warmed kemudian tertarik salah satu artikel yang tertera di situs tersebut, setelah Warmed baca, baru tau mungkin inilah sebenarnya yang membuat baterai laptop Warmed is dead. Baik langsung aja daripada panjang lebar sama dengan luas. Ini artikelnya saya terjemahkan langsung biar mudah dipahami.


Salah satu komponen yang paling penting dari setiap laptop adalah baterai. Anda dapat membeli laptop dengan prosesor yang powerfull dan perangkat keras di atas standard, tetapi jika Anda tidak merawat baterai dengan benar, laptop bisa jadi cepat tidak berguna. Ketika Anda pertama kali membeli laptop atau baterai laptop baru, pastikan Anda mengisi dengan benar untuk pertama kalinya.

Berikut ini cara-caranya :
  1. Masukkan baterai kedalam slot baterai laptop, jika baterai belum terpasang. Slot baterai biasanya terletak di bagian bawah atau belakang laptop.
  2. Colokkan laptop ke sumber listrik dan biarkan mengisi hingga 100% (laptop keadaan menyala). Kebanyakan baterai laptop tak berisi atau habis dayanya dan harus terisi penuh sebelum digunakan. Kadang-kadang indikator baterai akan menunjukkan 100% setelah hanya beberapa menit. Jika ini terjadi, matikan laptop Anda, keluarkan baterai dan coba untuk mengisi baterai lagi.
  3. Habiskan isi baterai setelah penuh. Cukup nyalakan laptop setelah baterai penuh kemudian cabut charger dari sumber listrik. Jangan mematikan laptop hingga baterai benar-benar habis. Biarkan laptop Shut down sendiri.
  4. Isi ulang baterai hingga penuh kembali. Setelah baterai terisi penuh, itu berarti sudah dikalibrasi sekali.
  5. Ulangi proses kalibrasi 2 hingga 3 kali. Baterai laptop Anda kini sudah di charge dengan benar.
Itu tadi adalah cara charge baterai laptop untuk pertama kali agar baterai laptop bekerja optimal dan bisa tahan lama.

Sumber : ehow.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar